PKS Kabupaten Tangerang
Kabtangerang.pks.id - Pada momen mudik lebaran tahun 2016 ini, PKS Banten menggelar posko mudik untuk para pemudik yang melintas di daerah Merak, Cilegon-Banten. Hari ini, Pelabuhan Merak diperkirakan akan mencapai puncak kepadatan pemudik.

Dalam pelayanannya, posko mudik PKS Banten ini menyediakan beberapa fasilitas berupa layanan kesehatan, pijat dan totok punggung gratis, tempat istirahat dan sholat, toilet, informasi mudik, makan dan minum.

Ketua Bidang Humas DPW PKS Banten Yoga Utama menuturkan beberapa keunggulan dari pelayanan posko mudik PKS Banten.

"Keunggulan dari posko PKS Banten ini, kami coba berikan pelayanan utama untuk kesehatan. Di posko ini juga tempatnya sangat luas untuk parkir kendaraan." ujarnya.

Posko yang berlokasi di Jl. Raya Pelabuhan Merak, Gerem, Pulomerak. Kec. Cilegon, Tamansari-Kota Cilegon ini buka 24 jam melayani pemudik.

"Buka 24 Jam, ada tiga shift, satu shift minimal 6 orang. Ada relawan juga diperbantukan yang anak-anak mudanya. Kalau sore menjelang buka puasa, mereka ga di posko tapi ke dalam ke jalur penyebrangan bagi2 takjil," ujarnya.

Yoga juga menerangkan bahwa di jalan sekitar posko mudik PKS Banten sudah mulai ramai oleh kendaraan. "Tadi saat kita cek posko mudik PKS Banten di Merak, kendaraan sudah mulai meramaikan jalan Cilegon-Merak. Untuk para pemudik silakan mampir di posko kita, karena ada banyak pelayanan yang bisa dinikmati," pungkasnya.

Sumber: pks.id

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama