PKS Kabupaten Tangerang
Kabtangerang.pks.id - Bencana banjir bandang yang terjadi Selasa (20/9/2016) lalu telah menyebabkan sejumlah kawasan pemukiman padat penduduk di Kabupaten Garut terendam air bah.

Banjir merendam ratusan rumah di Kecamatan Tarogong Kidul, Banyuresmi, Garut Kota, Cibatu dan Karangpawitan.

Ketua DPD PKS Garut, Wawan Kurnia melakukan koordinasi bantuan penanggulangan bencana di lokasi terkena dampak banjir, Jumat (23/9/2016).

Wawan menginstruksikan tim siaga bencana PKS yang terdiri dari unsur Bidang Kepanduan, Kesejahteraan Rakyat (Kesra), dan Bidang Perempuan Ketahanan Keluarga (BPKK) untuk segera memberikan bantuan barang-barang yang memang sangat dibutuhkan. Dianataranya, makanan, selimut, pakaian layak pakai dan popok bayi.

“Hari ini kami berkumpul untuk membagikan makanan dan pakaian layak pakai. Tim dibagi ke beberapa titik banjir, seperti di Kecamatan Tarogong Kidul, Banyuresmi, Garut Kota dan Karangpawitan,” kata Wawan saat mendampingi Ketua Fraksi PKS Garut, Ahab Syihabudin.

Menurut Ahab, terkait bencana banjir bandang, dirinya merasa prihatin dan berharap bencana ini tidak datang lagi dimasa akan datang.

”Saya mengimbau agar masyarakat tidak membuang sampah ke dalam sungai, karena sampahlah yang menyebabkan banjir,” tuturnya.

Ahab juga mengatakan, PKS siap bekerjasama dengan pemerintah, masyarakat dan organisasi apapun untuk bersih- bersih sungai.

Sumber: fokusjabar.com

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama