PKS Kabupaten Tangerang
Ketua Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Polhukam) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya, dalam Dialog Politik di kantor DPD PKS Kabupaten Tangerang, Tigaraksa (30/10/2016)
KABUPATEN TANGERANG (3/11) - Ketua Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Polhukam) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya mengajak kader PKS untuk cerdas dan jeli dalam menghadapi isu-isu politik yang ada di media sosial. Hal ini disampaikan Rispanel dalam Dialog Politik yang diselenggarakan DPD PKS Kabupaten Tangerang di kantor sekretariat, Kelurahan Kadu Agung, Tigaraksa, Ahad (30/10/2016).

“Kader (PKS) harus mampu melihat persoalan (politik) dengan jeli dan cerdas, sehingga kader tidak terpengaruh pada isu-isu melalui media sosial yang meresahkan karena berita yang disebar sarat pada kepentingan politik tertentu,” ujar Rispanel. 

Rispanel juga menyampaikan bahwa kader PKS juga harus mampu membuat sebuah rumusan langkah kerja yang lebih efektif dan efesien serta substansial, mengingat politik cukup berpengaruh strategis bagi perubahan bangsa ini. 

“Memberikan pembelajaran politik kepada masyarakat merupakan agenda penting para kader agar masyarakat sadar politik dan paham pentingnya politik, sehingga cerdas memilih wakilnya,” kata Anggota DPRD Kabupaten Tangerang tersebut. 

Sedangkan Anggota DPR RI dari Fraksi PKS, Zulkieflimansyah mengungkapkan bahwa politik cenderung menjadikan masyarakat menengah kebawah sebagai konsumen. Sehingga pada akhirnya politik hanya sebuah pesta demokrasi yang jadi sering disalahartikan oleh pelaku politik untuk mencapai tujuan kekuasaan. 

Bang Zul, begitu biasa ia disapa juga mengatakan bahwa kekuasaan bagi PKS hanyalah alat untuk mensejahterakan rakyat Indonesia. 

“Gerakan berkhidmat untuk masyarakat merupakan kunci, bahwa ada atau tidak ada kekuasaan perilaku berkhidmat untuk masyarakat merupakan ruh dari partai ini. Sehingga kehadiran kita merupakan rahmat bagi sekitar kita,” kata Anggota DPR RI dari pemilihan Banten tersebut. 

Dialog Politik yang diselenggarakan DPD PKS Kabupaten Tangerang dihadiri pengurus DPD hingga pengurus DPRa (Dewan Pengurus Ranting) dan kader serta simpatisan masyarakat. 

Menurut Ketua Bidang Humas DPD PKS Kabupaten Tangerang, Sinung Hartati, Dialog Politik yang mengangkat tema Peta Politik Indonesia ini bertujuan agar kader dan simpatisan masyarakat pada umumnya bisa memahami politik secara benar. 

“Sebagai pelaku yang konsern terhadap perubahan bangsa ini kearah yang lebih baik, kader-kader PKS harus memahami peta percaturan politik Indonesia,” tuturnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama