PKS Kabupaten Tangerang
PATI - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sohibul Iman berkunjung di Desa Pecangaan, Kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Ia meresmikan Angkruk Khidmat atau gardu.

Angkruk atau semacam gardu ini dibuat di pinggir jalanan desa yang strategis karena sering dilewati warga. Angkruk Khidmat ini berbentuk seperti pos ronda, berukuran sekitar 5 x 2,5 meter. Bangunan ini dicat warna putih, hitam dan kuning. Gardu yang berada tidak jauh dari bantaran sungai itu bisa dimanfaatkan warga untuk berbagai kegiatan. Warga masyarakat di tempat itu sebagian membudidayakan rajungan. Sedangkan ibu-ibu mengolah rajungan menjadi makanan olahan lainnya.

Presiden PKS, Mohamad Sohibul Iman mengakui, kedatangannya di Desa tersebut merupakan rangkaian kegiatan Milad PKS yang ke 20, yang jatuh pada tanggal 20 April mendatang. Tangal tersebut bertepatan pula dengan momentum peringatan hari nelayan.

"Diantaranya bentuk khidmat kepada masyarakat, kebetulan sekarang ini ada hari nelayan nasional, maka kami ada khususkan khidmat kepada nelayan. Dan kami ambil tempatnya di Desa pecangaan Kecamatan Batangan, Pati," paparnya, Jum'at (13/4/18).

Kunjungannya diawali dengan menemui para petani garam di desa tersebut, disambung penyerahan bibit mangrove dan berdialog dengan masyarakat desa setempat.

"Kami kesini berdialog dengan masyarakat untuk mengetahui permasalahan-permasalahan yang mereka dapatkan. PKS ingin dari komunikasi dan silaturahim dengan masyarakat ini semakin memahami apa yang menjadi problematika di masyarakat, dan kami akan memperjuangkannya baik ke pemerintahan daerah atau pusat," terang Sohibul.

Persemian posko tersebut ditandai dengan penabuhan bedug berukuran kecil. Saat Sohibul menabuh bedug itu langsung sambut teriakan takbir dari para kader.

"Atas ridha Allah, maka peresmian angkruk khidmat ini kami persembahkan buat masyarakat Desa Pecangaan, Bismillahirrahmanirrahim," tutupnya.

Sumber: detik.com

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama