PKS Kabupaten Tangerang


KABUPATEN TANGERANG - Untuk mencegah meluasnya wabah penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Curug melaksanakan fogging di Desa Sukabakti, Kecamatan Curug, beberapa waktu lalu (16/5/2022).

Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya yang turut mengikuti kegiatan bakti sosial (baksos) fogging itu menyampaikan kepada warga dan tokoh setempat, bahwa fogging ini salah satu solusi untuk memutus mata rantai penularan DBD.

"Jika dalam satu wilayah kecil ditemukan warga yang terkena DBD dan ada beberapa penderita lain, serta banyak ditemukan jentik nyamuk, fogging bisa dilakukan," kata Rispanel.

Sedangkan Ketua DPC PKS Curug, Deni Setiawan dalam menyampaikan bahwa kegiatan fogging ini  adalah atas permintaan warga karena ada warga yang di setiap wilayah RW mengalami kasus Demam Berdarah (DBD). 

"Diantaranya RW 16, 17, 18 dan 19, wilayah Perumahan Griya Karawaci dan Flora Aryana, Suka bakti Curug Tangerang," ungkap Deni.

Menurut Deni, PKS bergerak membantu masyarakat dengan baksos fogging, yang bertujuan untuk memutus mata rantai dari penyakit Demam Berdarah (DBD). 

"Harapannya, semoga diadakan Fogging ini, bisa bermanfaat bagi semua masyarakat," kata Deni.

Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada (BP3) Mumtaazul Ibaad sekaligus Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) PKS kabupaten Tangerang menyebutkan kegiatan baksos fogging sebagai salah satu bentuk kepedulian PKS terhadap tanggap laporan dari masyarakat. 

"Kami menghimbau untuk seluruh masyarakat, agar menjaga pola hidup sehat, menjaga pola hidup bersih, peduli terhadap lingkungan, seperti membuang sampah pada tempatnya, membersihkan barang - barang bekas dan menutup genangan - genangan air agar terhindar dari wabah Demam Berdarah (DPD)," ujar Mumtaz.

Warga masyarakat mengapresiasi kegiatan baksos fogging yang diadakan PKS Curug. Fahrisin Nizar, ketua RW 17 Griya Karawaci, Fahrisin Nizar menyampaikan hal tersebut kepada relawan PKS yang membantu baksos fogging.

"Para Ketua RT dan RW pun sangat berterima kasih kepada Tim Relawan PKS dan seluruh para Tokoh yang sudah cepat tanggap merespon laporan dan ikut membantu memberantas Demam Berdarah ini," pungkasnya.


Dwi Farianna

Post a Comment

أحدث أقدم