KABUPATEN TANGERANG - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Teluknaga memggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Talaga Bestari, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Ahad (17/7/2022).
Sekretaris Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kabupaten Tangerang, Ahmad Syahril yang turut hadir dalam Rakercab tersebut menyampaikan beberapa poin, salah satunya adalah peningkatan suara dua kali lipat pada pemilu 2024 mendatang.
"(Target) kemenangan tahun 2024 ialah dengan perolehan dua kursi setiap dapil, caranya setiap DPC melipatgandakan hasil suara 2019, minimal 100%," ujar Ahmad Syahril.
Syahril juga mengingatkan kepada pengurus dan kader PKS Teluknaga untuk melengkapi struktur organisasi di tingkat desa atau ranting, sampai RW hingga RT.
"Rakercab jangka pendeknya untuk membuat struktur sampai level bawah, yakni koordinator RW atau RT dan saksi. Serta lulus verifikasi parpol 100%," kata Syahril yang juga Ketua Fraksi PKS DPRD Kabupaten Tangerang.
Sementara itu, Ketua DPC PKS Teluknaga, Jaenudin penyelenggaraan Rakercab sebagai momentum konsolidasi pengurus dan kader untuk memenangkan PKS pada pemilu 2024 di Teluknaga.
"Semoga dengan Rakercab ini kita saling mengkokohkan, saling mengingatkan dan saling mendoakan hingga Allah sajalah yang memutuskan," pungkasnya.
Rakercab PKS Teluknaga dihadiri para pengurus dan kader dengan seragam oranye yang melambangkan segar dan semangat. Selain itu, juga tampak hadir juga Anggota DPRD Provinsi Banten dari Fraksi PKS, Asnin Syafiudin yang memberikan motivasi dan arahannya kepada peserta Rakercab.
إرسال تعليق