PKS Kabupaten Tangerang




KABUPATEN TANGERANG - Komunitas Senam Nusantara Kecamatan Curug saat ini sudah tersebar di 17 titik lokasi senam. Diantaranya tujuh titik di Kelurahan Binong, tiga titik di Sukabakti, tiga titik di Cukanggalih, dua titik di Kadu, satu titik di Kadu Jaya, satu titik di Curug Kulon, dan satu titik di Curug Wetan.

Demi mendukung aktivitas KSN yang tersebar di 17 titik itu, Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengadakan Pembekalan Instruktur Senam di Desa Cukanggalih, Curug, Ahad lalu (9/10/2022).

Ketua Bidang Kaderisasi DPC PKS Curug, Ilham Pambudi dalam acara pembekalan utu menyampaikan tentang aktivitas KSN yang menjadi bagian dari komunitas yang ada di PKS.

"Kegiatan PKS, terutama KSN ini banyak cerita suka dukanya, tetapi semoga tidak mengendorkan semangat untuk memasyarakatkan olahraga terutama KSN," ujarnya.

Salah seorang peserta pembekalan, Yuliaty mengaku senanng bisa bergabung dengan PKS dan mengikuti kegiatannya, seperti KSN.

"Saya sangat senang bergabung dengan kegiatan PKS seperti Komunitas Senam Nusantara (KSN) ini," ujarnya.

Sedangkan Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pemilukada (BPPP) DPD PKS Kabupaten Tangerang Mumtazul Ibad memaparkan pentingnya bergabung dengan berbagai komunitas.

"Karena dengan bergabung dengan Komunitas, akan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat, dan akan berpengaruh pada pemenangan suara dalam pemilu," pungkasnya.

Post a Comment

أحدث أقدم