KABUPATEN TANGERANG - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tigaraksa mengadakan program Takjil on The Road dengan membagikan 1000 paket takjil kepada warga yang melintas di dekat bundaran Bugel Kaaduagung Tigaraksa, tepatnya di depan Kantor DPD PKS Kabupaten Tangerang, Jum'at (7/4/2023). Acara ini diikuti sekitar 50 kader PKS Tigaraksa.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program Ramadhan PKS Tigaraksa yang meliputi tarhib, takjil on the road, santunan yatim, kajian ramadhan, dan akan ditutup dengan acara halal bi halal.
Ketua DPC PKS Tigaraksa, Sofyan, menyampaikan rasa syukur atas kesuksesan program Ramadhan PKS Tigaraksa dan menekankan bahwa program ini adalah bentuk kepedulian PKS Tigaraksa terhadap masyarakat.
"Alhamdulillah, melalui program ini, kami ingin menunjukkan kepedulian kami terhadap masyarakat. Semoga kegiatan ini dapat membantu warga yang sedang menjalankan ibadah puasa," ujar Sofyan.
Program Takjil on The Road diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan berbuka puasa, khususnya warga para pengguna jalan. Acara ini juga menjadi wadah untuk mempererat silaturahmi antara PKS Tigaraksa dengan masyarakat setempat.
"Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan semakin mempererat tali silaturahmi antara PKS Tigaraksa dengan masyarakat di sekitarnya," pungkas Sofyan.
إرسال تعليق