PKS Kabupaten Tangerang
Calon Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar bersama Pimpinan  PKS Kabupaten Tangerang
KABUPATEN TANGERANG - Calon Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menghadiri Rapot Koordinasi Daerah (Rakorda) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Tangerang di Markas Dakwah atau Kantor Sekretariat di Tigaraksa, Ahad, (1/4/2018). Kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Tangerang ini langsung disambut gema takbir dari kader dan simpatisan PKS.

Ahmed Zaki Iskandar menyampaikan terima kasih kepada PKS yang telah mengusung kembali untuk ke dua kalinya pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati. PKS merupakan partai yang solid untuk memilih pemimpin baik di Pilkada Kabupaten Tangerang maupun di Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden.

Menurut Zaki, PKS yang mempunyai jaringan hingga ke tingkat DPC, Ranting dan Anak Ranting, tentu akan sangat berpengaruh dalam pemenangan Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada 2018 mendatang.

"PKS merupakan partai yang solid, saya ucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan PKS. Semoga Rakor kali ini menambah kekompakan para kader PKS dalam mengusung calon pemimpin," jelas Zaki.

Dihadapan para kader dan simpatisan PKS, Zaki menyampaikan 25 program unggulan bupati yang telah dilaksanakan selama satu periode sebelumnya. Selain itu menurut Zaki, ada 15 program unggulan tambahan yang akan dilaksanakan saat dirinya menjabat sebagai Bupati Tangerang untuk periode berikutnya.

Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang Wisnu Yudha Mukti mengatakan, selain untuk penguatan mesin paratai jelang Pilkada Kabupaten Tangerang 2018, Rakor ini sebagai penguatan mensin partai jelang Pileg dan Pilpres 2019 mendatang.

"Kami menargetkan 12 persen kursi anggota DPRD di Kabupaten Tangerang pada Pileg 2019 mendatang. Melalui rakor ini kita nyalakan mesin partai agar terus bergerak mencari simpatik masyarakat," jelasnya.

Sumber Berita: jurnaltangerang.co

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama