PKS Kabupaten Tangerang
PKSTangerang.com - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW) mengingatkan pentingnya memperingati pergantian tahun dengan berdzikir. Pertama, kata dia, manfaatnya sebagai sebuah pemberian alternatif agar tidak semakin jauh terbawa kepada budaya dan perilaku yang jauh dari nilai Islam, Pancasila, dan perilaku bermanfaat.

''Dan karenanya, kalau hanya hura-hura, menyalakan petasan dan kembang api apa hebatnya dan apa dampak positif untuk kehidupan bangsa dan negara,'' kata Hidayat kepada Republika.co.id, Rabu (30/12).

Oleh karena itu, diperlukan alternatif untuk mengingatkan umat maupun bangsa, terhadap hakekat manusia, waktu, dan perubahan. Sehingga zikir mengingatkan manusia pada idealisme terhadap eksistensi dasar manusia.

Sehingga, Hidayat menuturkan, sangat layak jika manusia selalu mengingat Allah SWT terkait dengan perubahan-perubahan baru, supaya perubahan itu membawa manfaat, bukan hanya sekedar rutinitas, apalagi menghadirkan tindakan yang bernuansa maksiat dimana tidak bermanfaat dan tidak konstruktif.

''Dzikir mengingatkan kita dengan hakikat manusia, yang tentunya berhubungan dengan Allah yang Maha segala kebaikan dan keunggulan,'' tambah politisi PKS itu.
 
Sumber: republika.co.id

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama