PKS Kabupaten Tangerang
Politis PKS, Nasir Djamil
PKSTangerang.com - Anggota komisi III DPR RI Nasir Djamil mengungkapkan, seharusnya Maroef Sjamsoddin menjelaskan secara transparan kepublik atas pengunduran dirinya dari jabatan sebagai Presdir PT Freeport Indonesia.

"Saya tidak tahu ya, kenapa beliau mundur. Seharusnya dia menjelaskan kepada publik secara transparan, kenapa dia mundur, apa ada tekanan atau bagaimana," ujarnya digedung DPR RI Jakarta, Selasa (19/1)

Politisi PKS ini juga menanyakan kenapa Maroef mundur disaat korban sudah berjatuhan. Oleh karena itu, Nasir berharap meskipun tidak ada kewajiban, Maroef harus menjelaskan apakah ada latar belakang politik dibalik kemundurannya.

Menurutnya mundurnya Maroef Sjamsoeddin dalam hal ini ada pengaruhnya terhadap kasus mantan pimpinan DPR RI Setya Novanto, terkait kasus 'papa minta saham' yang diduga mencatut nama presiden dan wakil presiden.

"Kalau dicari-cari saya kira ada pengaruhnya, nah saya fikir kejagung yang ingin periksa setya novanto harus berfikir kenapa Maroef mundur, sehingga ini mempengaruhi proses yang dilakukan kejaksaan agung kepada Setya Novanto" pungkasnya.
 
Sumber: jitunews.com

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama