Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meninjau lokasi normalisasi kali amprak didampingi oleh Anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya, Kamis (1/2/2018) |
KABUPATEN TANGERANG - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Rispanel Arya turut mendampingi Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melakukan tinjauan ke lokasi normalisasi Kali Amprak di Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Kamis, (1/2/2018).
Pemkab Tangerang bekerjasama dengan Tim Manunggal TNI Membangun Desa (TMMD) melakukan pembangunan kali amprak pada bulan Juli sampai dengan Desember. Normlisasi kali Amprak ini bertujuan untuk mengantisipasi banjir yang kerap melanda di wilayah pemukiman di Kelurahan Binong.
"Setelah dilakukan pengerukan amprak tersebut alhamdulillah genangan air di Binong cepat surut dan kali amprak dan kali sabi jadi bersih," kata Rispanel Arya.
Rispanel juga berharap masyarakat mau menjaga kebersihan kali amprak dan kali sabi. "Kami juga berharap warga tidak lagi membuat bangunan diatas saluran air," ujar Anggota Dewan yang mewakili konstituen dari Kecamatan Curug, Cikupa dan Panongan tersebut.
Sementara Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menapresiasi kepada semua pihak yang turut serta berperan dalam proses normalisasi kali amprak. "Sebelum normalisasi Kali Amprak. Diguyur hujan sebentar saja kawasan perumahan Binong dilanda banjir sepinggang. Tapi setelah dilakukan perbaikan oleh TNI dampaknya luar biasa. Warga disini terhindar dari banjir," kata Zaki.
Dalam peninjauan ini Bupati Tangerang dan Rispanel Arya juga didampingi Komandan Kodim 0506 Letkol Muhamad Gogor, Camat Curug Rahayuni, Lurah Binong Imas Masitoh dan Ketua Forum RW Kelurahan Binong Usup.
Posting Komentar