PKS Kabupaten Tangerang

Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia ke- 77, Bidang Kepanduan DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Tangerang melakukan pengibaran bendera merah putih di ketinggian 3.078 mdpl gunung Ciremai, Jawa Barat, Ahad lalu (31/07/2022). 

Kegiatan ini dilakukan untuk menghargai serta mengenang jasa para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia. 

"Pendakian gunung ini memiliki makna filosofis mengingatkan kita betapa beratnya perjuangan para pahlawan kita, hingga merah putih dapat berkibar dengan gagahnya hari ini," tutur Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang Rispanel Arya. 

Menurut politisi PKS ini, beratnya medan menuju puncak tertinggi sedikit menggambarkan seperti itulah beratnya perjuangan yang dilalui para pahlawan dalam memerdekaan bangsa ini dari penjajahan. 

"Para pahlawan berkorban segalanya untuk kemerdekaan Indonesia, berjuang dengan hartanya, jiwa, bahkan nyawanya," kata Rispanel Arya. 

Anggota DPRD Kabupaten Tangerang yang sudah dua periode menjabat ini menekankan agar para generasi penerus dapat memberikan kontribusi positif dalam kemajuan NKRI. 

"Kita sebagai generasi penerus hendaknya dapat memberikan kontribusi terbaik dalam mengisi kemerdekaan, sebagaimana yang dicita-citakan oleh para pejuang kemerdekaan," imbuhnya. 

Kepada kader PKS, pria yang digadang-gadang menjadi kandidat pada Pilkada Kabupaten Tangerang mendatang ini berpesan untuk senantiasa menjaga kebugaran. 

"Tagline partai kita melayani rakyat, agar dapat menjadi pelayan yang baik tentunya harus memiliki fisik yang prima. Oleh karenanya, kader PKS harus rutin berolahraga, ujarnya. 

Sebagaimana diketahui, pendakian gunung Ciremai ini berlangsung dari 29-31 Juli 2022, diikuti oleh 18 orang anggota Bidang Kepanduan DPD PKS Kabupaten Tangerang, termasuk didalamnya Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang Rispanel Arya dan Ketua Bidang Kepanduan Suroyo.


Alpen Pebri

Post a Comment

أحدث أقدم