PKS Kabupaten Tangerang
 Anggota Fraksi PKS DPRD Kabupaten Tangerang, Rispanel Arya


KABUPATEN TANGERANG - Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Kabupaten Tangerang kembali menegaskan sikapnya menolak kenaikan BBM saat sidang paripurna DPRD Kabupaten Tangerang tentang Persetujuan Bersama Bupati dan DPRD Terhadap Perubahan APBD 2022 di ruang sidang DPRD Kabupaten Tangerang di Tigaraksa, Senin lalu (19/9/2022).

Kali sikap PKS itu disampaikan oleh Anggota Fraksi PKS Rispanel Arya sebelum penyampaian pandangan Fraksi PKS terhadap perubahan APBD 2022 di hadapan Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.

"Fraksi PKS kembali menegaskan penolakan kenaikan harga BBM bersubsidi. Menaikkan harga BBM bersubsidi disaat seperti ini akan memberatkan masyarakat, maka pemerintah seharusnya memberikan berbagai alternatif solusi dalam menghadapi permasalahan ini," ungkap Rispanel Arya.

Menurut Rispanel, masyarakat berhak mendapatkan BBM bersubsidi. Dan meminta pemerintah untuk mengantisipasi pasokan BBM agar tidak terjadi kelangkaan di masyarakat.

"Agar masyarakat yang berhak mendapatkan BBM bersubsidi tetap mendapatkannya dan pasokan BBM mencukupi hingga akhir tahun," kata Rispanel

Post a Comment

أحدث أقدم