PKS Kabupaten Tangerang
Ketua DPW PKS Banten, Gembong Rudiansyah Sumedi saat sambutan di acara Workshop Pemenangan Digital di Serang, Ahad (1/10/2023). Foto: PKSFoto Banten


SERANG - Dalam rangka memperkuat strategi pemenangan di Pemilu 2024, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Banten menggelar Workshop Pemenangan Digital di Gedung PKPRI, Kota Serang, Banten, pada Ahad, (1/10/2023). 

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh utama PKS, termasuk Ketua DPW PKS Banten, Gembong Rudiansyah Sumedi, Sekretaris Humas DPP PKS, Kurnia P. Wijaya, Presiden Relawan Digital (Redi) Humas DPP PKS, Andy Windarto, Sekretaris Biro Pelatihan dan Komunitas Humas DPP PKS, Dicky Rinaldi, serta Ketua Bidang Humas DPW PKS Banten, Kusuma Nirmala, dan jajaran pengurus lainnya. Peserta workshop berasal dari seluruh pengurus Humas PKS dari Kota dan Kabupaten se Banten.

Dalam sambutannya, Ketua DPW PKS Banten, Gembong Rudiansyah Sumedi, menekankan pentingnya peran kader dalam memenangkan pertarungan di ranah digital. "Modal utama PKS dalam pemenangan di ranah digital adalah kader. Kita punya 15.000 kader terbina di Banten, dan harus jadi penggerak di media sosial," ujarnya dengan tegas. "Kalau semua kader bergerak di media sosial, di ranah digital, kita gak perlu takut dengan lawan-lawan politik yang punya anggaran milyaran. InsyaAllah dengan modal kader, kita bisa menang di Pemilu 2024."

Sementara itu, Sekretaris Bidang Humas DPP PKS, Kurnia P. Wijaya, mengajak peserta workshop untuk aktif membagikan kiprah, aktivitas advokasi, dan perjuangan PKS dari ranah nasional di DPR RI hingga kiprah PKS di wilayah dan daerah melalui akun media sosial masing-masing. Dengan semangat kebersamaan dan tekad yang kuat, PKS Banten siap menghadapi Pemilu 2024 melalui ranah digital, menjadikan kader-kader PKS sebagai kekuatan utama dalam pertarungan politik yang semakin kompleks di era digital ini.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama