PKS Kabupaten Tangerang


KABUPATEN TANGERANG  – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Teluknaga sukses menggelar Bakti Sosial (Baksos) Kesehatan sebagai bagian dari kampanye pemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Tangerang, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah. Kegiatan yang diadakan pada Selasa, (15/10/2024), di Desa Kebon Kecap, Kampung Besar, disambut antusias oleh masyarakat, meski berlangsung di tengah teriknya siang hari.

Acara baksos ini menawarkan layanan pemeriksaan tensi, cek gula darah, cek asam urat, konsultasi dokter, dan pemberian obat secara gratis. Namun, magnet utama yang menarik perhatian warga adalah kehadiran Maesyal Rasyid, calon bupati Tangerang, yang ramah menyapa dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Lebih dari 200 warga hadir dalam kegiatan ini untuk mendapatkan manfaat sekaligus mengenal lebih dekat sosok calon pemimpin daerah mereka.

"Diusia saya yang sekarang ini, niat saya adalah melakukan hal-hal yang baik sebagai bentuk ibadah. Jadi ketika bapak dan ibu mendukung kami, insya Allah, pahala kebaikan pun akan mengalir untuk kita semua. Terima kasih atas kehadiran dan dukungannya," ujar Maesyal kepada para peserta baksos dengan penuh semangat.

Ketua tim pemenangan Maesyal-Intan dari PKS, Sapri, juga turut hadir mendampingi. Ia memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para kader PKS Teluknaga yang telah berkomitmen kuat untuk memenangkan pasangan Maesyal-Intan dalam Pilkada Tangerang 2024. Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara calon dan warga, tetapi juga menjadi momentum penting bagi PKS dalam memperkuat posisinya di hati masyarakat.

Sebagai penutup acara, Maesyal menerima cinderamata dari PKS Teluknaga, simbol kebersamaan dan solidaritas dalam perjuangan mereka mewujudkan Kabupaten Tangerang yang semakin gemilang.

"PKS Mantap!" seru Maesyal, mengakhiri acara dengan penuh semangat.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama