PKS Kabupaten Tangerang
Dewan Pimpinan Tingkat Daerah  (DPTD) PKS Kab. Tangerang
KABUPATEN TANGERANG - Kehadiran Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sangat penting bagi perubahan-perubahan bangsa ke arah yang lebih baik,ini disampaikan Jazuli Juwaini Ketua Fraksi PKS dalam sambutan Pembukaan Rapat Kordinasi Daerah (Rakorda) PKS Kabupaten Tangerang, di Kantor Sekretariat DPD Tigaraksa Ahad (07/05/2017).

“Partai ini harus terus meningkatkan pelayanannya terhadap masyarakat”Ujar Jazuli

“Jangan kecil hati terhadap tuduhan yang tidak benar seperti, PKS anti Tahlil, anti NKRI , padahal kita adalah pejuang keutuhan NKRI” Paparnya.

PKS juga hadir dalam sumbangsihnya dengan usulan perundang-undangan syariah, seperti Undang Undang (UU) anti pornografi, UU peradilan syariah, UU tentang produk halal, “PKS juga ikut menyuarakan penolakan kenaikan BBM” tambah Jazuli.
Jazuli Juwaini memberikan sambutan di acara Rakorda

Peserta Rakorda dihadiri Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) PKS Banten, pengurus PKS Kabupaten Tangerang dan 29 pengurus DPC se-Kabupaten Tangerang.

Amrozi Rais ketua Dewan Syariah Wilayah (DSW) PKS Banten dalam sambutannya memberikan arahan untuk, membentuk Korordinator RW, Syuro tiap Rutin Tiap Bulan, Kegiatan terprogram degan baik, pengokohkan kader degan Ta`lim Pekanan.

Pembukaan Rakorda ditutup dengan Pembacaan dan Penanda tanganan Fakta Integritas Oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kabupaten Tangerang Wishnu Yudhamukti di ikuti oleh ketua bidang masing masing bidang yang ada di DPD PKS kabupaten Tangerang.



Kemudian dilanjutkan rakorda di Lantai satu sekretariat DPD PKS Kabupaten Tangerang, dipimpin oleh Sekretaris Umum DPD PKS kabupaten Tangerang ( Dwinanto), ditutup oleh ketua DPD. “Kita harus Menjalankan amanat ini, kalau tidak berarti kita telah mengingkari (menghianati) kepercayaan ini”tutupnya.



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama