PKS Kabupaten Tangerang

KABUPATEN TANGERANG - Menyambut kedatangan Tahun Baru Hijriyah 1 Muharram 1441 atau bertepatan dengan 1 September 2019, Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Rajeg mengadakan kegiatan Mabit (bermalam bersama) dengan seluruh kader dan simpatisan PKS di LTQ Khoiru Muin, Rajeg, Kabupaten Tangerang, Sabtu malam (31/8/2019).

"Melalui mabit ini, agar kader bisa mengambil hikmah dari makna hijrah. Memperbarui niat, tekad, azam dan semangat baru untuk lebih baik dari tahun sebelumnya," kata Ketua DPC PKS Rajeg, Marsudi. 

Menurut Marsudi, kegiatan mabit juga dalam rangka konsolidasi dan merapatkan kembali barisan. Agar kader dan simpatisan PKS tetap solid dalam berkhidmat untuk umat. 

"Memperkuat dan wujudkan ukhuwah agar kader solid dan istiqomah," ujarnya. 

Kegiatan mabit yang dimulai sejak sabtu malam (31/8/2019) itu berlangsung hingga ahad pagi (1/9/2019). Diisi dengan berbagai kegiatan, seperti tilawah Al-Quran, mendengarkan tausiyah, makan bersama dan sholat malam berjamaah.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama