PKS Kabupaten Tangerang


KABUPATEN TANGERANG - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Panongan menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Puri Retno 2 Anyer, Sabtu hingga Ahad (18-19/9/2021). 

Salah satu hasil Rakercab PKS Panongan ialah mentargetkan satu kursi di DPRD Kabupaten Tanggerang dari Kecamatan Panongan.

Hal ini disampaikan Ketua DPC PKS Panongan, Tarsiman dalam sambutannya di acara Rakercab, sepakat merekomendasikan salah satu kadernya Mahani untuk maju sebagai bakal calon anggota dewan (BCAD) tingkat Kabupaten Tangerang di tahun 2024 yang akan datang.

"Target kita adalah satu kursi Aleg dari kader PKS Panongan, dan nama yang sudah muncul adalah Bu Mahani", tegas Tarsiman.

Diketahui, Mahani,SP.d, salah satu kader PKS Panongan. Dia dikenal sebagai seorang aktifitas Serikat Pekerja yang sudah berpengalaman selama belasan tahun. Kiprahnya dalam membela dan mengadvokasi pekerja sudah tidak diragukan lagi. 

“Inilah salah satu alasan mengapa nama Mahani muncul dalam bursa BCAD dari Kecamatan Panongan,” tambah tarsiman.




Rakercab yang diikuti oleh sejumlah pengurus DPC PKS Panongan ini berjalan dengan lancar dan tertib. Membahas program-program kerja masing-masing bidang dengan mengacu kepada dua tujuan penting pada setiap programnya.

“Bahwa semua program harus berhubungan langsung atau tidak langsung dengan dua tujuan utama penambahan jumlah kader dan penambahan jumlah suara di pemilu 2024 nanti,” pungkas Tarsiman.


Mulyono

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama