PKS Kabupaten Tangerang


KABUPATEN TANGERANG - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Tangerang melalui Bidang Tani dan Nelayan, mengembangkan kreatifitas dan inovasi untuk memberdayakan ekonomi masyarakat. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan mengembangkan kawasan wisata hutan mangrove di Desa Lontar, Kecamatan Kemiri.

"Ini merupakan salah satu cara memberdayakan kader & simpatisan masyarakat di Kecamatan Kemiri khususnya di Desa Lontar," kata Ketua Bidang Tani dan Nelayan DPD PKS Kabupaten Tangerang, Helmi Herlambang dalam keterangannya, Minggu (17/10/2021). 

Selain menjadi destinasi wisata, menurut Helmi, ada banyak potensi yang bisa dikembangkan dari wisata mangrove. 



"Kami menyediakan sepeda air untuk berkeliling di kawasan mangrove serta menyediakan spot-spot pemancingan. Selain itu, mangrove bisa dibuat menjadi berbagai macam olahan seperti syrup, mie mangrove, dan keripik mangrove," ujarnya. 

Helmi yang didampingi Ketua DPC PKS Kecamatan Kemiri, Hasan, disambut baik warga atas inisiatif dan inovasinya ini. 

"Alhamdulillah peran serta masyarakat sangat baik, mereka antusias menyambut  wisata air dikawasan mangrove," kata Helmi.

Post a Comment

أحدث أقدم