PKS Kabupaten Tangerang


KABUPATEN TANGERANG - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Parati Keadilan Sejahtera (PKS) Kecamatan Cikupa, melalui Seksi Perempuan dan Ketahanan Keluarga (SPKK)nya, mengadakan kegiatan pelatihan pembuatan sabun cuci, berbahan dasar minyak jelantah, di Lapangan Futsal Waru, Desa Pasir Jaya, Cikupa, Kamis (28/10/2021).

Kegiatan kali ini diikuti oleh kurang lebih seratus orang peserta. Baik dari kader, simpatisan PKS, warga sekitar, juga ibu-ibu kader PKK (Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) Desa Pasir Jaya.

Turut hadir pula Ibu Kepala Desa Pasir Jaya, Ibu Kepala Dusun, beberapa ibu RW dan ibu RT.

"Kami akan selalu mendukung kegiatan yang bermanfaat untuk warga Pasir Jaya, apalagi ini menyangkut masalah sampah, yang notabene banyak berasal dari limbah rumah tangga," ujar Wawang selaku Ibu Kepala Desa Pasir Jaya.




Para peserta sangat antusias dengan adanya kegiatan ini. Banyak dari mereka yang belum mengetahui bahaya jika limbah minyak jelantah dibuang sembarangan, dan mereka banyak yang baru tahu pula, jika dari minyak jelantah bisa didaur ulang menjadi sabun, yang berguna untuk kebersihan, juga bisa bernilai jual.

"Tempatnya luas, semi indoor ini, sangat cocok untuk melakukan parkatek pembuatan sabun, karena bahan yang digunakan mengandung bahan kimia yang cukup tinggi," pungkas Novitasari selalu pemateri, sosok kader PKS yang selalu bersemangat dalam mengkampanyekan penyelamatan alam.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama