KABUPATEN TANGERANG - Pegiat Media Sosial, Andi Windarto mengajak pengurus, pejabat publik dan anggota Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Kabupaten Tangerang wajib memiliki media sosial dan aktif menggunakannya. Menurutnya, media sosial saat ini menjadi salah satu media untuk melakukan kampanye strategis.
"Jika kita berjarak denga media sosial, media sosial itu akan diisi dengan para pelaku kejahatan dan maksiat dan mereka mengkampanyekannya. Maka, tugas PKS sekarang bersama seluruh anggotanya, punya dan aktif di media sosial mengkampanyekan kebaikan," kata Andi Windarto saat memberikan materi dalam acara pendidikan dan pelatihan bertajuk Membangun Personal Branding di Era Digital yang digelar Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) PKS Kabupaten Tangerang di Aula gedung DPD PKS di Tigaraksa, Sabtu (30/7/2022).
Selain itu, aktif di media sosial juga sebagai bentuk pertanggung jawaban PKS sebagai partai politik kepada konstituennya.
"Terutama pengurus dan pejabat publik untuk aktif di media sosial, supaya hasil kerja wakil-wakil PKS di DPR semakin diketahui oleh masyarakat dan para konstituennya," ujarnya.
Lebih lanjut, Andi juga menyampaikan beberapa hal teknis membangun personal branding di media sosial. Tujuannya agar anggota PKS yang digadang sebagai pejabat publik atau bakal calon anggota legislatif bisa memanfaatkan media sosial untuk mengenalkan dirinya ke masyarakat.
إرسال تعليق