PKS Kabupaten Tangerang
KABUPATEN TANGERANG -  Anggota Fraksi PKS DPRD Provinsi Banten, H. Asnin Syafiuddin, Lc. MA.,  dalam puncak acara Final turnamen mini soccer PKS piala Haji Asnin dalam sambutan penutupnya mengajak generasi muda mendukung dan berpartisipasi dalam memenangkan PKS di pemilu 2024. Agar PKS tetap melayani rakyat.

“Mudah-mudahan turnamen ini bisa berpengaruh signifikan pada perolehan suara PKS di pemilu 2024. Mudah-mudahan peserta dapat berpartisipasi dalam memenangkan atau mendukung PKS di pemilu 2024 supaya PKS tetap melayani masyarakat,” katanya di  lapangan Mini Soccer Pabuaran desa Mekar Kondang Sukadiri. Ahad kemarin (04/09/2022).

40 tim futsal ambil bagian dalam turnamen futsal piala Haji Asnin. Diikuti tim futsal PKS Muda dan umum se-DPC PKS Sukadiri dari desa Pekayon, Sukadiri, Rawa Kidang dan Mekar Kondang.

Mereka menyambut baik ajakan dari ALeg PKS tersebut. Akan mendukung PKS di Pemilu tahun 2024 nanti.

“Kedepannya kita mudah-mudahan lebih berprestasi dalam olah raga, dan untuk PKS semoga Berjaya, lebih bermasyarkat, lebih merakyat, dan konsisten melayani rakyat Indonesia,” tegas Serif Kunyang ketua panitia turnamen dalam keterangannya.

Senada dengan itu, perwakilan dari EO FC Rawa Kidang dan laskar FC pabuaran raya. Dua tim ini yang maju dibabak final. Mengucapkan terimakasih dan harapanya kepad PKS. Siap mendukung di Pemilu tahun 2024.

“Untuk PKS semoga kedepannya lebih baik dan sepesial untuk pak haji Asnin dan keluarganya semoga sehat selalu dan rizki hyang berlimpah,” ucap Romli manager EO FC Rawa Kidang.

“Terimakasih PKS dan Terimakasih kepada haji Asnin,  Selaku pimpinan yang ngadain acara, semoga beliau sehat selalu dan diberikan kebarokahan,” Ramdani, Pemain Laskar FC Pabuaran Raya.

Dalam turnamen kali ini tim mini soccer EO FC Rawa Kidang mampu menguasai dan memenangkan pertandingan dengan sekor 5-0 melawan tim mini soccer Laskar FC Pabuaran Raya yang menjadi runner up juara.





Post a Comment

Lebih baru Lebih lama