PKS Kabupaten Tangerang


KABUPATEN TANGERANG - Dalam merayakan Milad KSN Griya Karawaci yang ke VIII, PKS Curug menggelar acara Family Gathering yang meriah di Pantai Siyoni Anyer, Kamasan, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten pada hari Ahad, (17/9/2023).

Acara ini dihadiri oleh seluruh peserta titik senam KSN Griya Karawaci Curug, yang sejak berdirinya telah memperlihatkan konsistensi dan pertumbuhan peserta dari awal beranggotakan 60 orang hingga mencapai 120 orang saat ini. Antusiasme yang besar dari anggota dalam titik senam KSN Griya Curug memperlihatkan komitmen mereka dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.

Titik senam KSN Griya Karawaci Curug merupakan salah satu titik senam terkemuka di Curug, yang muncul setelah berdirinya titik senam pertama di Perum TKP (Tataka Puri) Curug. KSN (Komunitas Senam Nusantara) di Curug dilihat sebagai alat yang efektif dalam mendukung dakwah dan memperoleh dukungan masyarakat untuk PKS (Partai Keadilan Sejahtera).

Deni Setiawan, Ketua DPC PKS Curug, dalam sambutannya mengungkapkan, "Dalam menyongsong tahun 2024, PKS harus meraih kemenangan, dan para calon legislatif di Curug juga harus menang." Sementara itu, Muhammad Asro, Ketua KSN Curug, berharap, "Saya sangat bersyukur bisa hadir di Milad KSN Griya Karawaci Curug ini, semoga di tahun kedelapan ini, kami bisa menjadi lebih baik dan terus mendukung dakwah PKS (Partai Keadilan Sejahtera)."

Tidak hanya itu, Agus Sutrisno dan Mumtazul Ibad, Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Tangerang, turut menyampaikan harapannya untuk meraih kemenangan PKS dan memilih pemimpin terbaik dalam tahun 2024.

Acara ini dimulai dengan sesi senam bersama yang melibatkan 120 peserta Family Gathering di Pantai Siyoni Anyer, Kamasan, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Banten. 


Dwi Farianna
(Reli Kabupaten Tanggerang)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama